Serunya Naik Gunung Merbabu Via Suwanting, Destinasi Memorable untuk Merayakan Farewell Party

Merbabu Via Suwanting merupakan surga tersembunyi di Jawa Tengah yang merupakan destinasi sempurna untuk merayakan farewell party yang memorable.

Banggasemarang.id – Setiap perpisahan adalah momen yang berharga dalam kehidupan seseorang. Momen ketika kita mengucapkan selamat tinggal kepada teman-teman terdekat, rekan kerja, hingga keluarga untuk menjalani lembar baru dalam hidup.

Untuk merayakan perpisahan dengan cara yang tak terlupakan. Merbabu Via Suwanting merupakan surga tersembunyi di Jawa Tengah yang merupakan destinasi sempurna untuk merayakan farewell party yang memorable.

Pesona Merbabu Via Suwanting

Merbabu Via Suwanting kini menjadi pilihan bagi para pendaki lokal hingga mancanegara karena menawarkan pesona alam yang menakjubkan, jika Anda ingin ke sini maka lakukan booking online jauh-jauh hari karena kuotanya yang terbatas, dan setelah melakukan booking online yang sesuai dengan kartu identitas maka Anda tidak bisa mengganti dengan pendaki lainnya sekalipun teman atau keluarga Anda berhalangan, jadi yang datang ke lokasi harus sesuai dengan kartu identitas saat pendaftaran.

Terletak di Dusun Suwanting, Desa Banyuroto, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang. Gunung Merbabu merupakan salah satu gunung tertinggi di Pulau Jawa.

Saat Anda tiba di sini, Anda akan langsung jatuh cinta dengan pemandangan alam yang memikat seperti panorama gunung Lawu, Merapi, Sumbing, Sindoro, Prau, Telomoyo, Andong, dan Ungaran. Di Merbabu juga terdapat sumber mata air, sabana, pepohonan hijau lebat, dan udara yang segar dan sejuk.

Farewell Party yang Berbeda

Mengapa Merbabu Via Suwanting menjadi pilihan yang luar biasa untuk farewell party? Jawabannya adalah pengalaman unik yang ditawarkannya. Anda dapat mengatur sebuah momen perpisahan yang tidak hanya berkesan, tetapi juga memberikan kesempatan untuk menikmati keindahan alam yang memorable.

Berikut adalah beberapa ide untuk farewell party yang unik dan berbeda :

1. Memasak bersama

Ajak teman-teman Anda untuk menikmati alam yang mempesona dengan panorama gunung sambil memasak. Goreng ayam, sosis, dan masak bihun, sup/sayuran di atas kompor sembari bercanda, hingga berbagi cerita dan kenangan sambil mengabadikan momen tersebut melalui kamera atau ponsel.

2. Trekking dan Adventure

Jika Anda dan teman-teman Anda petualang sejati, gunakan kesempatan ini untuk melakukan trekking di sekitar Merbabu Via Suwanting. Sambil menikmati keindahan panorama, Anda bisa saling berbagi cerita bersama teman-teman.

3. Camping Retreat

Jadikan farewell party Anda menjadi pengalaman berkemah yang tak terlupakan. Dirikan tenda-tenda di bawah pohon-pohon rindang dan menikmati malam-malam bersama alam dan bintang-bintang yang bertaburan di langit.

4. Berbagi Cerita Selama Trekking

Manfaatkan momen trekking dengan bernyanyi, bercanda sambil menceritakan hal-hal yang seru bersama teman-teman, agar trekking menjadi menyenangkan dan tidak begitu melelahkan.

Persiapan yang Diperlukan

Hal yang menjadi catatan penting ialah Merbabu via Suwanting merupakan jalur yang tidak direkomendasikan untuk pendaki pemula (apalagi di musim kemarau atau penghujan) dikarenakan jalurnya yang ektrem, banyaknya debu saat musim kemarau, atau tanahnya yang licin saat musim penghujan.

Anginnya dingin sekitar 3 – 8 derajat Celcius di malam hari. Di jalur ini juga kemiringan rata-rata tanjakan ialah 30,8 derajat. Bahkan, pada beberapa medan pendakian, ada tanjakan simpang dua yang kemiringannya sampai 59,1 derajat.

 Karena itu, persiapan fisik dan mental sangat diperlukan, juga logistik (makanan, air, obat), perkap (alat camp, trekking) dan pakaian hangat (sarung tangan, masker) hingga sepatu trekking mesti dipersiapkan.

Persiapan selanjutnya ialah biaya yang dikeluarkan untuk menuju Merbabu via Suwanting berkisar 17,5k untuk booking online, 10k untuk parkir, 35k untuk tiket masuk, 10k untuk ojek di jam operasional (08.00-16.00 WIB), 15k untuk ojek di luar jam operasional.

Semuanya dibayarkan secara tunai kecuali saat booking online. Sedangkan untuk menginap di basecamp dekat pendaftaran tidak dikenakan biaya, hanya biaya kebersihan sekitar 15k, dan makan di warung sekitar 10-20k tergantung lauk dengan minuman hangat seharga 3k-4k.

Naik gunung Merbabu Via Suwanting adalah destinasi yang sempurna untuk merayakan farewell party yang memorable namun dengan persiapan yang matang.

Dengan panorama alam yang sangat mempesona, Anda dapat membuat kenangan berharga bersama teman-teman dan keluarga.

Jadi, jika Anda mencari cara unik untuk merayakan perpisahan, pertimbangkanlah untuk mengadakan farewell party di Merbabu Via Suwanting dan ciptakan momen tersebut menjadi sebuah kenangan abadi yang bisa Anda ceritakan ke anak cucu Anda.