SALATIGA, Banggasemarang.id – SMP IT Nidaul Hikmah menyelenggarakan Pelatihan Kemah di Bumi Perkemahan Krandon Lor, Suruh, Kabupaten Semarang dengan tema acara “Kemah Tamu Penggalang” yang diikuti sebanyak 112 Pelajar kelas VII dan VIII.
Kegiatan yang diselengarakan dari hari Rabu sampai Jumat, tanggal 21-23 September 2022 merupakan bagian dalam struktur kurikulum pendidikan SMP IT Nidaul Hikmah Salatiga.
Heru Gunawan selaku Ketua Gugus Depan 03.500-501 SMP IT Nidaul Hikmah Salatiga mengatakan tujuan kegiatan ini diharapkan para pelajar SMPIT Nidaul Hikmah Salatiga tumbuh semangat berekreasi untuk menginspirasi dan berjiwa mandiri.
“Para Peserta diharapkan tumbuh semangat berekreasi dan berjiwa mandiri,”ungkapnya.
Selama 3 hari kegiatan dalam rangkaian acara para peserta diberikan ilmu serta pelatihan seperti Pelatihan Peraturan Baris Berbaris, Wawasan Kebangsaan, Jelajah Alam, Problem Solving, Salat Berjamaah, Lomba Kebersihan, Memasak tiap hari, api unggun, dan Pentas Seni.
Selain Guru dan Pembimbing Pramuka, anggota Koramil Suruh juga memberikan materi Pelatihan Peraturan Baris Berbaris untuk melatih kedisiplinan dan kemandirian peserta didik.
Imam Wijayanto salah satu guru SMP IT Nidaul Hikmah Salatiga berharap dengan kegiatan kemah dapat membentuk pribadi yang berakhlak mulia, bernalar kritis, mandiri disiplin, berwawasan luas untuk mewujudkan kode Gerakan Kepramukaan yaitu Satya Pramuka serta Darma Pramuka.
Para peserta tampak antusias dan semangat mengikuti setiap rangkaian acara dari awal hingga akhir. Hal itu yang diungkapkan oleh Najwa salah satu peserta kemah mengatakan mendapatkan pengalaman yang berharga.
“Saya mendapatkan banyak pengalaman setelah mengikuti kegiatan ini saya jadi tahu arti menghargai dan kebersamaan dan yang saya senangi adalah saat menyelesaikan tantangan dari kakak pembina sangat menantan dan membutuhkan kerjasama regu,”Kata Najwa.
Penulis : Anjas Yanasmoro Aji